Rabu, 28 Juli 2010

MENU MINGGU 2

Senin
Pecel
Serundeng Daging
Tumis kering tempe
Kerupuk
Sambal Terasi

Selasa
Sayur Lodeh 
Sambal goreng udang
Rempeyek
Tempe Goreng

Rabu
Sayur bayam
Tumis Ikan sarden
Bakwan Jagung
Kerupuk

Kamis
Tumis sawi hijau
Sambal goreng ati
Acar kuning timun wortel
Kerupuk
Tempe Mendoan

Jumat
Sop ayam
Sosis goreng
Bakwan Jagung
Kerupuk udang
Balado teri kacang

Sabtu
Cap cay
Ikan mas pesmol
sambal terasi
Kerupuk udang
Telor dadar

Minggu
Sayur urap
Tempe orek
sambal terasi
Balado teri kacang

MENU MINGGU 1

Senin
Sayur bening daun katuk
Bacem Tempe
Omelet Jamur
Kerupuk bawang
Sambal terasi

Selasa
Sayur asem
Tumis tempe kecap
Balado ikan asin jambal
Sambal terasi

Rabu
Soto Ayam
Acar bening ketimun
Sambal rawit

Kamis
Tumis buncis
Sambal goreng telur puyuh
Mi goreng
Kerupuk udang

Jumat
Cah Kangkung
Balado ikan gembung
Tahu sambal goreng tauco

Sabtu
Sop Jagung dan telur kocok
Udang goreng asam manis
Cah kembang kol
Pangsit goreng

Minggu
Tumis Tauge
Pepes tahu
Balado telor ceplok
Kerupuk bawang

Resep Teri Goreng Kacang


Bahan : 
100 gr kacang tanah
100 gr teri nasi kering
2 buah cabai merah, iris tipis
15 siung bawang merah, iris tipis
Minyak goreng secukupnya

Cara Membuat :
1. Panaskan minyak, goreng kacang tanah, teri nasi, cabai merah, bawang merah secara terpisah, angkat dan tiriskan.
2. Campur dan aduk semua bahan sampai rata

Resep Opor ayam


Bahan :
1 ekor ayam kampung, potong-potong
2 lembar daun salam
1 batang serai, memarkan
1 cm lengkuas, memarkan
1 liter santan, dari 1 butir kelapa 
Minyak goreng
Bumbu dihaluskan :
6 siung bawang merah
3 siung bawang putih
5 butir kemiri
1 sdm ketumbar
1 cm kunyit
1 sdt garam
1/2 sdt terasi
1 mata asam jawa

Cara Memasak :
1. Panaskan minyak, goreng ayam hingga setengah matang, sampai berwarna kekuningan.
2. Tumis bumbu halus hingga harus.
3. Masukkan daun salam, serai dan lengkuas aduk-aduk.
4. Masukkan ayam dan santan, masak sampai ayam matang dan empuk.

Resep Ayam Panggang


Bahan :
1 ekor ayam, belah dadanya, lebarkan
6 sdm saus tomat
1 sdm kecap inggris
1 sdm saus maggi
100 cc air

Bumbu yang dihaluskan :
5 buah cabai merah
8 siung bawang merah
1 cm kunyit
Garam

Cara Memasak :
1. Tumis bumbu halus hingga harum.
2. Masukkan saus tomat, kecap inggris dan saus maggi, aduk rata.
3. Masukkan ayam, masak hingga bumbu meresap, tambahkan air, masak hingga air mengering.
4. Bakar dengan api arang sampai matang.

Resep Nasi Bumbu

Bahan :
600 gr beras, cuci
450 cc kaldu ayam
1 lembar daun pandan, sobek-sobek, ikat
1 batang serai, memarkan
2 sdm margarine

Bumbu yang dihaluskan :
8 siung bawang merah
4 siung bawang putih
2 cm jahe
1/2 sdt jinten, sangrai
2 sdt ketumbar, sangrai
Garam secukupnya

Cara Memasak :
1. Panaskan margarine, tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum.
2. Masukkan serai, pandan, aduk-aduk.
3. angkiat, tuang kedalam kaldu dan masak sampai mendidih.
4. Sementara itu kukus beras sampai setengah matang, lau pindahkan ke dalam panci.
5. Jerangkan diatas api kecil, lalu tuangkan kaldu berbumbu kedalamnya.
6. Aduk sampai kaldu terserap.
7. Kukus kembali sampai matang. Angkat

Resep Sayur Buncis Kering

Bahan : 
600 gr buncis, potong seron tipis, remas dengan garam, cuci, tiriskan
6 potong ampela ayam, seduh dengan air panas, potong kecil-kecil
8 siung bawang merah, iris halus
5 siung bawang putih, iris halus
2 buah tomat, potong-potong
2 papan petai, kupas, belah dua
150 cc kaldu
Garam, bubu peyedap
Minyak goreng untuk menumis
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, memarkan
1 cm jahe, memarkan

Cara Memasak :
1. Tumis bawang putih, bawang merah sampai harum.
2. Masukkan daun salam, lengkuas, jahe, petai, cabai, dan tomat, aduk sampai rata.
3. Kemudian masukkan buncis dan ampela, aduk sampai layu.
4. Masukkan kaldu, garam, dan bumbu penyedap, masak sampai mendidih dan semua bahan matang.
5. Setelah airnya kering, angkat.

Resep Tauco Udang


Bahan : 
300 gr udang, kupas kulitnya
150 gr rimbang (tkokak / terung kecil-kecil)
25 buah cabai hijau, iris serong
20 buah cabai merah, iris serong
3 papan petai, kupas, belah dua
4 sdm tauco, haluskan
400 cc kaldu
300 gr daging sandung lamur, rebus sampai lunak, potong-potong
3 buah tomat, potong-potong
3 lembar daun salam
2 cm lengkuas, memarkan
2 cm jahe, memarkan
1 batang serai, memarkan
10 siung bawang merah, iris-iris
5 siung bawang putih, iris-iris
Garam, bumbu penyedap
Minyak untuk menumis

Cara Memasak :
1. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum, masukkan cabai, daun salam, lengkuas, serai, jahe, tauco, aduk-aduk.
2. Masukkan petai, udang, daging, rimbang, aduk lagi sampai tercampur rata.
3. Setelah itu masukkan kaldu dan masak sampai mendidih.
4. Kemudian masukkan garam, bumbu penyedap dan tomat, masak terus sampai semua bahan matang.

Resep Lontong


Bahan :
1/2 liter beras, cuci
Garam, air
Daun pisang untuk pembungkus

Cara Memasak :
1. Masak beras dengan air secukupnya dan sedikit garam.
2. Masak sampai matang, angkat dan dinginkan.
3. ambil daun pisang, taruh 5 sdm nasi ditengah daun.
4. Bungkus dan sematkan ujung-ujungnya dengan lidi.
5. Lakukanlah sampai adonan habis.
6. Kemudian kukus sampai lontong matang, angkat dan tiriskan.

Resep Dendeng Kelem

Bahan :
600 gr daging, iris-iris tipis
600 cc air
1 sdm air asam jawa
3 lembar daun salam
1 batang serai, memarkan
6 sdm minyak goreng

Bumbu yang dihaluskan :
4 siung bawang putih
9 siung bawang merah
4 sdt ketumbar
2 cm lengkuas
gula jawa, garam secukupnya

Cara Memasak :
1. Campur jadi satu daging, bumbu yang dihaluskan, serai, daun salam, air asam, dan air.
2. Kemudian masak dalam wajan tertutup sampai air habis dan daging empuk.
Setelah itu masukkan minyak kedalamnya, masak terus sambil dibalik-balik sampai daging agak kering.
3. Angkat.

Senin, 26 April 2010

Resep Daging Gepuk


Bahan :
400 gr daging tanpa serat, rebus sampai lunak
300 cc santan dari 3/4 butir kelapa
1 batang serai, memarkan
2 lb daun salam
1 cm lengkuas, memarkan
garam secukupnya

Bumbu yang dihaluskan :
10 buah cabe rawit
1 buah cabe merah
1 sdt ketumbar
10 butir jintan
7 siung bawang merah
4 siung bawang putih
garam, gula, asam jawa secukupnya

Cara Memasak :
1. Tumis bumbu yang dihaluskan sampai harum.
2. Masukkan daun salam, lengkuas, serai, aduk-aduk.
3. Masukkan daging, aduk sampai bumbu tercampur rata.
4. Masukkan Santan dan garam. Masak sampai santan mengering di atas api kecil.

Minggu, 25 April 2010

Resep Ketupat Beras


Bahan :
500 gr beras, cuci, tiriskan
Kulit ketupat
4 lb daun salam 
Air untuk merebus
Garam secukupnya

Cara Memasak :
1. Isi kulit ketupat dengan beras sebanyak 1/3 penuh, masukkan ke dalam dandang/panci.
2. Tuang air sampai seluruh ketupat terendam.
3. Bubuhi garam masukkan daun salam dan tutup, masak sampai matang.
4. Bila air habis, tambahkan air panas ketupat terendam semua.
5. Setelah matang, angkat ketupat dan gantungkan supaya airnya tiris.

Resep Bubur Ayam


Bahan
500 gr daging ayam
1 lt beras, di cuci
1 lt air
Garam secukupnya
Bumbu penyedap secukupnya
10 siung bawang merah, diiris halus
2 ons emping, digoreng
2 ons kacang tanah, digoreng
1 botol kecap manis sedang

Cara Memasak :
1. Rebus ayam, jahe dan garam dalam 3 lt air sampai empuk.
2. Masukkan beras, aduk-aduk dan masak sampai beras menjadi bubur.
3. Tambahkan merica, bumbu penyedap, masak dengan api kecil, sampai bubur benar-benar matang.
4. Keluarkan ayam dari dalam bubur, buang tulangnya, suwir-suwir dagingnya. Masukan kembali kedalam bubur,  
    aduk-aduk, angkat.

Cara Menghidangkannya :
Siapkan bubur dalam mangkuk, taburi kacang tanah goreng, seledri cincang, bawang goreng, tambahkan ayam goreng, perkedel kentang dan emping goreng. Hidangkan bersama sambal kacang.

Selasa, 23 Februari 2010

Manfaat Daun Salam


Daun salam juga bisa untuk mengusir kecoa, yaitu dengan cara menaruh beberapa daun salam ke dalam lemari makan. Niscaya kecoa-kecoa tidak ada lagi.

Cara Memilih Buah Salak Yang Baik



Puncak buahnya lemas, warna kulitnya coklat tua kehitamana. Sisiknya besar dan jarang. Bila diguncang-guncangkan bijinya bergerak-gerak.

Cara Menghilangkan Bau Kulit Udang



Kulit udang atau kepala udang mentah dapat dihilangkan baunya dengan cara menyiram dengan air panas

Cara Menghilangkan Pahit Daun Pepaya


Masak daun pepaya bersama dengan daun beluntas dan daun singkong. Atau rebus pepaya ke dalam air mendidih yang telah dibubuhi 1 sdt bleng (sejenis soda untuk membuat kerupuk gendar)

Senin, 22 Februari 2010

Resep Perkedel Ikan Tenggiri



Bahan :
2 butir telur, kocok
500 gr tenggiri giling
1 buah wortel serut halus
100 gr kacang polong
2 batang daun bawang, iris halus
2 butir telur, untuk pencelup

Bumbu yang dihaluskan :
4 siung bawang putih
6 siung bawang merah
1 sdm ketumbar
Garam dan merica bubuk secukupnya

Cara Memasak :
1. Campur tenggiri, telur, daun bawang, bumbu halus dan wortel, aduk rata.
2. Bentuk bulat, bagian tengahnya masukkan kacang polong, rapikan , bentuk bulat, celupkan kedalam kocokan
    telur, goreng hingga matang.

Resep Pesmol Ikan Tenggiri


Bahan :
500 gr daging ikan tenggiri
2 sdm air jeruk nipis / cuka
2 batang serai, memarkan
3 cm jahe, memarkan
5 lb daun jeruk, buang tulangnya
2 sdm cuka asam
1 buah wortel, potong bentuk korek api
1 buah timun, potong bentuk korek api
20 buah cabe rawit, buang tangkainya
10 siung bawang merah, kupas

Bumbu yang dihaluskan :
6 siung bawang putih
8 siung bawang merah
3 cm kunyit
4 butir kenari

Cara Memasaknya :
1. Lumuri ikan dengan air jeruk nipis dan garam, diamkan selama 15 menit, goreng hingga matang.
2. Tumis bumbu yang telah dihaluskan, serai, jahe, daun jeruk, garam hingga harum, tambahkan sedikit air, gula
    dan cuka asam, aduk rata.
3. Masukkan wortel, timun, bawang merah utuh, ikan tenggiri goreng dan cabe rawit, masak sebentar, angkat

Dapat juga menggunakan ikan jenis lain





Rabu, 17 Februari 2010

Resep Sambal Ikan Asin


Bahan :
50 gr ikan asin gabus tanpa tulang (rendam sebentar dalam air panas), suir-suir dagingnya
1/2 butir kelapa setengah tua, parut, sangrai
100 cc santan
1 batang serai, memarkan
1 cm lengkuas, memarkan
2 lb daun jeruk, buang tulang daunnya

Bumbu yang dihaluskan :
8 buah cabai merah
4 siung bawang merah
3 siun bawang putih
1 sdm ketumbar
garam secukupnya

Cara Memasak :
1. Tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga harum, masukkan serai, lengkuas dan daun jeruk, masak lagi hingga harum.
2. Tuangkan santan sedikit demi sedikit sambil diaduk.
3. Masukkan ikan asin dan kelapa sangrai, masak hingga matang dan kering, angkat

Resep Pangek Kakap Daun Pandan



Bahan :
2 ekor ikan kakap merah, bersihkan, gurat-gurat, lumuri air jeruk nipis
10 lb daun pandan, iris halus
10 buah cabai rawit, biarkan utuh
2 buah belimbing sayur
1 lb daun kunyit
800 cc santan kental

Bumbu yang dihaluskan :
10 buah cabai merah
5 siung bawang putih
8 siung bawang merah
1 cm jahe
2 cm kunyit
garam secukupnya

Cara Memasak :
1. Campur santan, bumbu yang telah dihaluskan dan daun kunyit, rebus hingga mendidih sambil diaduk-aduk.
2. masukkan ikan, belimbing sayur, cabai rawit dan daun pandan, masak hingga ikan matang

Resep Mangut Ikan



Bahan :
600 gr ikan kembang, bersihkan
2 sdm air jeruk nipis
garam secukupnya
250 gr nanas, potong kotak
500 cc air

Bumbu yang dihaluskan :
8 buah cabai merah
6 siung bawang merah
4 siung bawang putih
5 butir kemiri, sangrai
1 cm lengkuas
2 cm kunyit
1 cm jahe
1 cm kencur
1 sdm ketumbar, sangrai
3 lb daun jeruk
1 tangkai serai

Cara Memasak :
1. Lumuri ikan dengan air jeruk nipis, biarkan selama 30 menit.
2. Tumis bumbu yang telah dihaluskan sampai harum bersama daun jeruk, serai dan nanas.
3. Setelah nanas layu, masukkan 500 cc air dan garam. Aduk sebentar, masukkan ikan, masak sampai ikan
    matang.

Resep Pepes Peda


Bahan :
3 ekor ikan peda, bersihkan, buang kepalanya
5 lembar daun singkong
1/2 ikat daun kemangi
4 buah cabai hijau, iris halus
1 batang serai, iris-iris
2 lb daun salam
daun pisang secukupnya

Bumbu yang dihaluskan :
3 siung bawang merah
2 siung bawang putih
1 mata asam jawa
1/2 sdt gula jawa
garam secukupnya

Cara Membuatnya :
1. Campur jadi satu bumbu yang sudah dihaluskan dengan cabai, serai dan beri sedikit air.
2. Belah dua perut ikan peda sampai ekor, kemudian beri bumbu ke dalam perut ikan. Bungkus ikan dengan 
    daun singkong, daun kemangi dan daun salam. Keseluruhannya dibungkus lagi dengan daun pisang. Kukus
    sampai matang, kemudian panggang

Selasa, 16 Februari 2010

Resep Ikan Mas Bakar


Bahan :
2 ekor ikan mas, bersihkan, gurat

Bumbu :
8 sdm mentega, cairkan
4 sdm kecap asin
Bumbu penyedap secukupnya

Cara Membuatnya :
  • Campur mentega cair, kecap asin, dan bumbu penyedap sampai rata. Kemudian lumuri ikan dengan campuran tadi, diamkan sebentar agar bumbu meresap.
  • Kemudian panggang ikan diatas bara api arang sambil dibalik-balikagar tidak hangus. Setelah matang angkat.

Cara Memilih Bahan Makanan Ikan


Cara Memilih Ikan Segar :
1. Ikan yang baik matanya terang, bening,menonjol dan cembung. Pada ikan yang busuk matanya redup,
    terbenam, kelabu, dan juga tertutup lendir.
2. Insangnya berwarna merah sampai merah tua, terang/cerah, tak berbau, tak ada "off-odor". Apabila insangnya
    kotor, pucat atau gelap, keabu-abuan dan berlendir berarti ikan tersebut telah busuk.
3. Lendirnya terlihat cemerlang, homogen dan transparan. Pada ikan yang busuk lendirnya akan berubah
    kekuningan dengan bau tidak enak, akan mengering dan berwarna putih susu.
4. Warna kulitnya cemerlang dan belum pudar. Sisiknya melekat kuat, mengkilap dengan tanda-tanda/warna
    khusus, tertutup lendir jernih dan belum banyak yang hialng. Pada ikan yang busuk sisiknya telah banyak
    yang lepas dan tanda-tanda/warna khususnya akan pudar dan lama-lama menghilang.
5. Dagingnya elastis bila ditekan dan tidak meninggalkan bekas jari. Sedangkan pada ikan busuk dagingnya
    lunak, teksturnya berubah dan bila ditekan akan ada bekasnya.
6. Bau (odor) segar, tidak ada bau-bau asing, sebaliknya bau tidak enak (busuk dan menusuk hidung).
7. Kondisi ikan bebas dari parasit-parasit apa pun, tanpa luka-luka atau kerusakan pada badan ikan.

Cara Memotong Ikan :

* Untuk ikan yang besar, bila akan diambil dagingnya
      Pegang kepala ikan dengan mempergunakan pisau yang tajam, potong menyerong ke bawah samapai batas tulang dan potong sepanjang tulang ikan sampai batas ekor (jangan sampai putus), lakukan pula pada sisi yang lain. Untuk membuang kulitnya, pegang bagian ekor. Dengan pisau yang tipis dan tajam, pisahkan hati-hati daging dengan kulitnya dari arah ekor ke atas. Ikan yang besarnya sedang juga dapat dipotong vertikal setebal 2 -3 cm. Biasanya bila akan membuat gulai ikan.

* Khusus untuk ikan yang kecil (sampai 1/2 kg)
      Pergunakan pisau yang tajam untuk membuang sisik dan siripnya. Arahkan dari ekor ke kepala. Goreslah sejajar kedua sirip atas dan bawah sedalam 1/2 - 1 cmLetakkan ikan terbalik menghadap ke atas, potong dari sirip ke arah leher pada kedua sisi ikan. Tarik kepala sampai setengah terbuka dan buang isi perutnya. Bila dikehendaki pisahkan kepala dan buang ekornya. Cuci ikan dengan air yang mengalir (air kran), yang melalui insang atau perut ikan tidak lagi mencemarkan bau amis ke bagian lain. Bila sudah bersih beri beberapa sendok makan air jeruk nipis atau cuka, agar bau amisnya berkurang.

Cara Memilih Bahan Makanan Daging


DAGING

Tiap-tiap jenis daging mempunyai sifat yang berbeda-beda. Oleh karena itu harus berhati-hati dengan memilihnya.

Secara umum perhatikan hal-hal berikut :
  • Daging mempunyai penampakan yang mengkilat, berwarna cerah dan tidak pucat.
  • Tidak berbau asam atau bau busuk.
  • Keadaan daging masih elastis dan tidak kaku.
  • Jika dipegang, daging tidak terasa lekat padatangan dan masih terasa kebasahannya.
  • daging yang berwarna keunguan atau kehitaman menunjukkan daging sudah dibekukan atau di simpan beberapa lama.
  • Daging yang masih berwarna merah tetapi cenderung berlendir, menunjukkan daging yang busuk.
  • Belilah daging dan unggas pada saat terakhir belanja.
Memilih daging

1. Daging Sapi
    Daging yang baik akan berwarna merah segar, seratnya halus dan lemaknya berwarna kekuningan. Keadaan
    daging keras (elastis)tetapi tidak kaku. daging yang berwarna merah gelap dan kaku menunjukkan bahwa
    hewan yang disembelih adalah hewan yang kehabisan tenaga, letih, atau stress sebelum dipotong. Jenis
    daging ini akan keras dan liat jika dimasak.

2. Daging Kerbau
    Daging kerbau berwarna merah tua, seratnya lebih kasar jika dibandingkan dengan serat daging sapi. Lemak
    daging kerbau berwarna kuning dan keras.

3. Daging Kambing
    Daging kambing mempunyai serat yang halus dan lembut dan warna dagingnya merah muda. Lemak daging
    kambing keras dan kenyal serta berwarna putih kekuningan. Lemak yang rapuh menunjukkan daging yang
    sudah terlalu lama dibekukan. Selain itu daging kambing mempunyai bau yang keras jika dibandingkan  
    daging sapi.

4. Daging Babi
    Warna daging babi bervariasi dari merah pucat sampai perak kemerahan. Seratnya halus dan kompak dengan 
    lemak yang berwarna putih jernih. Lemak babi lunak dan mudah mencair pada suhu ruang.

5. Daging Unggas
    Dalam memilih daging ayam, perhatikan tidak ada luka pada tubuh, karena adanya luka dapat mempercepat
    kontaminasi mikroba dan pembusukan. Karkas ayam biasanya sudah tidak mempunyai kepala, kaki dan
    jeroan. Jika kepala masih ada, lihat matanya, apakah masih jernih dan cerah. Bagian dada terasa padat dan
    mempunyai lapisan daging yang tebal. Daging ayam yang baik berwarna keperakan dan kemerahan.
    Hindari kulit karkas yang berwarna terlalu kuning, karena dikhawatirkan ayam tersebut sebenarnya sudah
    tidak baru dan diberi zat pewarna. Yang dikhawatirkan zat pewarna yang digunakan bukanlah zat pewarna
    untuk makanan. Selain itu usahakan untuk membeli ayam yang dijual dalam kondisi dingin, karena keadaan
    ini dapat memperlambat kontaminasi dan pembusukan. Daging bebek jarang dijual dalam bentuk karkas.
    Biasanya dijual dalam bentuk hidup atau dalam kondisi telah dibakar. Tak berbeda dengan ayam, dalam
    memilih bebek perhatikan keadaan kulitnya. Lalu perhatikan pula daerah sekitar ekor. Pada bebek yang
    gemuk, bagian ini akan terasa tebal.


 

Senin, 15 Februari 2010

Cara Memilih Bahan Makanan Telur

TELUR
  • Telur adalah makanan yang penting dan dibutuhkan oleh tubuh. Telur mengandung banyak protein, lemak dan hidrat arang.
  • Protein yang terdapat pada telur mengandung bermacam amino esensial, yaitu asam amino yang tidak dapat dibentuk sendiri oleh tubuh. dan karena itu pula, protein merupakan zat gizi yang diperlukan untuk pertumbuhan serta pemeliharaan tubuh.
  • Zat lemak telur terdapat pada bagian kuning telur dan merupakan sepertiga bagian dari berat total kuning telur tersebut. Sepertiga lagi dari kuning telur itu glucerida asam lemak dan sepertiga sisanya merupakan campuran dari lecithin, kolesterol dan lain-lainnya. Glucerida asam lemak ini mudah dicerna oleh lambung dan dapat diserap dengan baik oleh usus halus.
* Memilih telur :
  1. Telur diteropong satu persatu. Biasanya dengan menggunakan kertas ke arah cahaya terang. Telur yang 
      baik, bagian kuningnya akan tampak jelas. Sedang telur yang sudah lama, kurang baik, kuning telurnya tidak
      terletak di tengah karena putih telur telah encer.

  2. Dengan cara menggoyangkan telur. Telur yang sudah lama kalau digoyangkan akan bergemericik, karena
      rongga udara di dalamnya sudah lebih besar. Semakin lama usia telu, semakin banyak udara yang menguap
      dan terkumpul di bagian telur tersebut.

  3. Dengan cara merendam telur ke dalam air atau air garam dengan perbandingan 1 liter air dengan 100 gram. 
      Kalau telur itu masih baik, maka akan tenggelam. Tetapi bila telur kurang baik, maka telur akan terapung.

Cara membuat telur asin :
1. dengan merendam telur kedalam air galam. Bahan 250 gr. Garam dapur dicampur denga 1 liter air. Setelah
    telur direndam selama 2 minggu, biasanya telur sudah menjadi asin dan siap untuk direbus. Bagi yang
    menyukai telur telur tidak terlalu asin, rendam telur tersebut kurang dari 2 minggu.

2. Dengan cara membungkus telur dengan campuran abu gosok, garam dapur dan sedikit air. Setelah campuran
    ini tercampur betul, bungkuslah tiap-tiap telur hingga seluruh permukaannnya tertutup. Diamkan selama 2  
    minggu.

3. Dengan pasir laut. Cara ini tidak perlu lagi menambahkan garam, karena pasir laut sudah terasa asin. Atau
    bisa juga dengan menggunakan campuran kulit padi (merang), tanah liat, garam dan sedikit air. Setelah
    semua bahan ini dicampur, lalu bungkuskan pada telur hingga seluruh permukaannya tertutup. Diamkan 
    hingga 2 minggu.

Cara Memilih Bahan Makanan Kailan



KAILAN
  • Kailan atau Chinese kale, adalah salah satu jenis kubis. Bunganya putih, daunnya agak keputihan dan bentuknya kokoh. Tidak seperti kubis-kubisan lainnya, sayuran ini mempunyai tangkai lain dan mempunyai tekstur lebih kasar dan rasa lebih tajam dibandingkan kubis berbunga lainnya. Tapi sebaliknya tangkai kailan lunak, berair dan lezat rasanya.
* Cara Memilih :
      Pilihlah sayuran dengan daun-daun utuh, bunga yang kebanyakan masih kuncup dan tangkai yang tebal.

* Cara Menyiapkan :
      Rendam sayuran dalam air untuk menghilangkan kotoran yang melekat. Pisahkan daunnya dan iris kasar-
      kasar. Kupas lapisan luar tangkai yang berserat, lalu iris bagian dalam dengan ukuran yang sama dengan
      potongan daun.

* Cara Memasak :
  • Gaya Cina : Dalam wajan penggorengan, tumis potongan kailan dengan irisan daging atau jeroan.  Tambahkan sedikit arak dan gula, yang dimasukkan ketika sayur masih setengah matang.
  • Gaya Eropa : Seperti jika memasak brokoli. Bisa dipotong-potong atau dibiarkan utuh, lalu kukus atau bumbui dengan garam, merica dan mentega. Atau bisa juga dengan mayonaise.

Resep Ikan Bakar Bumbu Pedas

Bahan :
  • 2 ekor ikan gurame
  • 2 sdm air asam
  • 1 sdm margarin cair
  • 3 sdm minyak goreng
  • 3 cm kunyit, parut
  • 2 sdm air jeruk nipis
  • 4 siung bawang putih, haluskan
  • 2 sdt ketumbar, tumbuk kasar
  • 1 sdt garam
  •  
Haluskan:
  • 200 gr cabai merah
  • 3 siung bawang putih
  • 7 bh bawang merah
  • 2 bh tomat, potong-potong
  • 1 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt terasi

Cara membuat :
  1. Bersihkan ikan, buang sisik, insang, dan isi perut, belah punggungnya tapi jangan sampai putus, cuci bersih, tiriskan.
  2. Campur kunyit parut, air jeruk nipis, bawang putih, ketumbar, dan garam, lumuri ke seluruh permukaan ikan, diamkan 1/2 jam hingga bumbu meresap.
  3. Tumis bumbu yang dihaluskan sampai harum lalu tambahkan air asam, masak sampai matang.
  4. Panggang ikan di atas bara api sambil dibolak-balik dan diolesi margarin cair dan setengah bagian tumisan bumbu. Sajikan ikan bakar dengan sambal tumis.
Untuk 4 orang

Resep Macaroni Panggang

Bahan :



• Macaroni (rebus ¾ matang) 100 gr
• Susu 250 ml
• Jagung Cream Kaleng 1 kaleng
• Telur (kuningnya saja) 1 butir
• Keju kraft 20 gr
• Keju parmesan (keju bubuk) 10 gr
• Jamur (potong tipis) 5 biji
• Daging asap (potong kotak-kotak) 2 lembar
• Pala secukupnya


Cara Membuat :



1. Campurkan macaroni, jagung cream, kuning telor, jamur, keju kraft, keju parmesan dan daging asap lalu aduk-aduk hingga rata.
2. Olesi loyang dengan mentega, lalu masukkan campuran macaroninya ke dalam oven terus panggang dengan suhu 200 derajat celcius selama kurang lebih 8-10 menit hingga coklat keemasan.
3. Buatkan saus dengan campuran susu, kuning telor, keju kraft, dimasak dengan api sedang hingga mengental.
4. Potong macaroni sesuai bentuk yang diinginkan dan siram dengan saus keju.

Resep Ikan Asam Manis


Bahan :

  • 300 gr filet kakap, potong dadu 3 cm

  • 50 gr tepung kanji

  • 1 butir telur ayam, kocok

  • 2 sdm air jeruk nipis

  • merica dan garam secukupnya

  • minyak goreng
Untuk Saus Ikan Asam Manis :

  • 1 cabe merah, buang bijinya dan iris tipis

  • 1 siung bawang putih

  • 3 cm jahe

  • 50 ml sauce tomat

  • 100 ml air

  • 1 sdm tepung kanji

  • 1 sdm cuka

  • 1 sdt gula

  • garam dan vetsin secukupnya
Cara membuatnya :

  • Lumuri filet ikan dengan garam, merica dan air jeruk nipis.

  • Diamkan kira-kira setengah jam.

  • Campur kocokan telur dan kanji dan beri sedikit air sampai sedang kentalnya, bubuhi sedikit garam.

  • Panaskan minyak banyak di wajan untuk menggoreng dengan panas sedang.

  • Celupkan ikan satu per satu ke dalam adonan tepung lalu goreng sampai berwarna kuning keemasan.

  • Angkat, tiriskan lalu sajikan dengan saus asam manis.
Buat sausnya ikan asam manis:

Ulek halus, cabe, bawang dan jahe. Campurkan dengan saus tomat, air, cuka, gula, dan garam dan didihkan dengan api kecil. Campur tepung kanji dengan sedikit air dan masukkan kedalam saus hingga kental. Tambahkan vetsin bila suka. Angkat.